XI-S2-B5-M001 : DINAMIKA PENDUDUK


Menurut KBBI, dinamika dalam kajian ilmu sosial adalah gerak masyarakat secara terus-menerus yang menimbulkan perubahan dalam tata hidup masyarakat yang bersangkutan. Sedangkan penduduk adalah orang atau orang-orang yang mendiami suatu tempat (kampung, negeri, pulau, dan sebagainya). Jadi, dinamika penduduk adalah : perubahan keadaan penduduk.

Faktor Dinamika

1. Natalitas (Kelahiran penduduk)
Tingkat kelahiran atau crude birth rate (CBR) dari suatu populasi adalah jumlah kelahiran per 1.000 orang tiap tahun. (Wikipedia, 2019)


2. Mortalitas (Kematian penduduk)
Mortalitas adalah ukuran jumlah kematian (umumnya, atau karena akibat yang spesifik) pada suatu populasi, skala besar suatu populasi, per dikali satuan. Mortalitas khusus mengekspresikan pada jumlah satuan kematian per 1000 individu per tahun, hingga, rata-rata mortalitas sebesar 9.5 berarti pada populasi 100.000 terdapat 950 kematian per tahun. (Wikipedia, 2019)


3. Migrasi : Perpindahan yang melewati batas administratif suatu wilayah dengan tujuan untuk menetap. Migrasi dibagi menjadi dua, yaitu :
3-1. Internasional : Emigrasi, Imigrasi dan Remigrasi (repatriasi).
3-2. Nasional : Urbanisasi dan Transmigrasi.


Angka Kelahiran Kasar (CBR)
CBR = Angka kelahiran kasar
B = Jumlah kelahiran selama satu tahun pada tahun tertentu
P = Jumlah penduduk pertengahan tahun pada tahun tertentu

Angka kematian kasar (CDR)

CDR  = Angka kematian kasar
M       = Jumlah kematian selama satu tahun pada tahun tertentu.
P        = Jumlah penduduk pertengahan tahun pada tahun tertentu.


Angka Kelahiran Umum (GFR)
GFR = Angka Kelahiran umum
L = Jumlah Kelahiran setahun
W = Jumlah wanita usia produktif (15-44) pada pertengahan tahun tertentu


Angka Kematian Bayi (IMR)
IMR = Angka kematian bayi
Do  = Jumlah kematian bayi
B    = Jumlah kelahiran hidup

Angka Kelahiran Bayi menurut umur (ASFRi)
ASFRi = Angka kelahiran bayi dari ibu kelompok umur i (Mis : i = usia ibu 30 tahun).
Bi = Jumlah bayi yang dilahirkan ibu pada kelompok umur i (Mis : i = usia ibu 30 tahun).
Pfi = Jumlah penduduk wanita pada kelompok umur i (Mis : i = usia ibu 30 tahun).

Angka Kematian Khusus Menurut Umur (ASDR)
ASDRi = Angka kematian kelompok umur i (Mis : i = usia ibu 30 tahun).
Di = Jumlah kematian pada kelompok umur i (Mis : i = usia ibu 30 tahun).
Pfi = Jumlah penduduk pada kelompok umur i (Mis : i = usia ibu 30 tahun).

Rumus menghitung Migrasi
M : Angka Migrasi
Mig : Jumlah penduduk masuk/keluar (nasional/internasional) dalam satu periode tertentu.
P : Jumlah penduduk pada pertengahan periode tertentu.


Rumus angka migrasi total

M : Angka Migrasi
M.in : Jumlah penduduk masuk (nasional/internasional) dalam satu periode tertentu.
M.ex : Jumlah penduduk keluar (nasional/internasional) dalam satu periode tertentu.
P : Jumlah penduduk pada pertengahan periode tertentu.

Tugas

1. Tuliskan sebanyak-banyaknya contoh dari :


a. Emigrasi


b. Imigrasi


c. Remigrasi


d. Urbanisasi


e. Transmigrasi


Sekian.

以上です

Komentar